Resensi Novel Rooftop Buddies


A. Identitas Buku


Judul: Rooftop Buddies

Penulis: Honey Dee

Editor : Anastasia Aemilia

Penerbit: Gramedia Pustaka Utama

Tahun Terbit: 2018

ISBN: 978-602-03-8819-9

Tebal: 264 Halaman


B. Sinopsis

     Buat Rie, mengidap kanker itu kutukan. Daripada berjuang menahan sakitnya proses pengobatan, dia mempertimbangkan pilihan lain. Karena toh kalau akhirnya akan mati, kenapa harus menunggu lama?

     Saat memutuskan untuk melompat dari atap gedung apartemen, tiba-tiba ada cowok ganteng berseru dan menghentikan langkah Rie di tepian. Rie mengira cowok itu, Bree, ingin berlagak pahlawan dengan menghalangi niatnya, tapi ternyata dia punya niat yang sama dengan Rie di atap itu. 

     Mereka pun sepakat untuk melakukannya bersama-sama. Jika masuk ke dunia kematian berdua, mungkin semua jadi terasa lebih baik. Tetapi, sebelum itu, mereka setuju membantu menyelesaikan "utang" satu sama lain, melihat kegelapan hidup masing masing... Namun, saat Rie mulai mempertanyakan keinginannya untuk mati, Bree malah kehilangan satu-satunya harapan hidup.


C. Kelebihan

     Buku ini memiliki pesan yang sangat dalam, bahwa kehidupan sangatlah berharga. Bahasa yang digunakan sederhana sehingga mudah dipahami. Alur cerita tidak bertele-tele sehingga tidak membuat bosan saat membacanya. Buku ini cocok untuk seseorang yang memiliki masalah yang cukup berat dan muncul keinginan untuk mengakhiri hidupnya, karena buku ini secara tersirat menyampaikan bahwa masih banyak alasan untuk hidup di dunia ini.


D. Kekurangan

      Beberapa alur cerita kurang terdeskripsikan secara jelas dan detail. Selain itu, watak tokoh juga kurang tergambarkan dan tidak konsisten.



Tanaya Kansha Pramushita [25]

XI MIPA 4


Tidak ada komentar:

Posting Komentar