Kiat-Kiat Mengingat Pelajaran


                        Semakin berkembangnya zaman dan ilmu pengetahuan maka semakin berkembang pula materi-materi pelajaran yang diajarkan. Akibatnya banyak siswa yang merasa kesulitan dalam memahami semua materi pelajaran tersebut. Pada saat ulangan, siswa dituntut untuk mendapatkan nilai yang bagus, akhirnya mereka memilih untuk melakukan cara yang salah yaitu, menyontek. Untuk menghindari hal tersebut, kita sebaiknya belajar mandiri. Dalam belajar mandiri, kita memerlukan motivasi diri yang besar. Beberapa cara membangun motivasi diri adalah dengan menyukai dan membangun ikatan dengan sekolah, guru, dan tentunya materi pelajaran tersebut. Sehingga, kita akan lebih mudah memahami dan mengingat pelajaran. Berikut merupakan kiat-kiat mengingat materi pelajaran agar kita tidak mencontek lagi saat ulangan.
1.      Mempersiapkan otak.
Jika otak sudah siap, materi yang diajarkan akan lebih mudah dipahami dan diingat, berikut caranya. Yang pertama tidur yang cukup, makan-makanan yang bergizi seimbang, serta minum air yang cukup dan jangan terlalu banyak mengonsumsi kafein. Gunakan pakaian yang nyaman agar otak bisa fokus.
2.      Mengetahui metode belajar yang sesuai.
Evaluasi metode belajar yang kamu gunakan selama ini. Semua orang memiliki gaya belajar masing-masing. Bagi kamu yang cocok dengan belajar dengan visual atau penggambaran materi, kamu dapat membuat mind mapping dan semacamnya. Dan jika kamu bertipe auditori, kamu bisa menghafalkan dengan keras ataupun merekamnya dan kamu dengarkan berulang kali agar mudah mengingat. Fasilitasi cara belajar kamu, terutama kamu akan lebih mudah mengingat saat kamu mempraktekannya.
3.      Buatlah diri anda nyaman dengan suasana sekolah.
Untuk membuat dirimu nyaman dengan suasana sekolah, cobalah cari hal yang membuat kamu senang berada di sekolah. Hal yang penting pastinya adalah dengan mendengarkan dengan baik apa yang dijelaskan pengajar dan jangan mengobrol sendiri apalagi tertidur pulas. Setelah kamu mendengarkan, catatlah apa yang dijelaskan oleh guru agar kamu bisa membacanya lagi di rumah. Selain itu, kamu juga perlu mengeksplor materi yang telah diajarkan di sekolah melalui internet atau sumber buku lain, yang terpenting adalah buatlah diri anda merasa butuh. Agar kamu lebih mudah memahami penjelasan guru, sebaiknya pelajari dan baca terlebih dahulu materi yang akan diajarkan besok, dan tanyakan jika kamu belum mengerti.
4.      Gunakan trik mengingat dengan memanfaatkan peralatan di sekitar.
Buatlah peta konsep, cara belajar ini cocok bagi kamu yang memiliki gaya belajar visual. Sertakan warna-warni dan beragam bentuk agar kamu dapat lebih tertarik membacanya. Buatlah “jembatan keledai”-mu sendiri, selain dapat membuatmu lebih kreatif, kamu juga bisa berbagi dengan teman. Karena jembatan keledai itu berisi dengan hal-hal yang sering kamu temukan di lingkungan sekitarmu. Belajar kelompok agar dapat saling berbagi ilmu. Belajar dengan temanmu dapat membuatmu lebih mudah mengerti tentang materi yang dipelajari. Kamu dapat menanyakan hal yang kamu belum mengerti kepada temanmu, dan temanmu dapat melakukan yang sebaliknya. Selain itu, belajar dengan teman dapat membuat komunikasi lebih mudah.
Fokuskan pada satu tugas. Jangan melakukan aktivitas lain selama kamu belajar. Jauhi gangguan seperti gadget, TV, ataupun yang lain kecuali jika memang kamu sedang mencari materi baru di internet, maka gunakanlah gadget dengan baik, jangan menyalahgunakannya untuk bermain game online, nonton film, ataupun chatting. Setiap materi baru yang diajarkan pasti memiliki hubungan dengan materi lama yang telah diajarkan, maka dari itu carilah hal-hal yang berhubungan selain untuk mengingat materi yang lama, kamu juga akan lebih mudah memahami materi baru. Hal yang terpenting adalah tumbuhkan motivasi belajarmu dan mulailah belajar secepatnya. Misalnya setelah guru menjelaskan, kamu bisa membacanya kembali sebelum kamu lupa.


Selamat belajar dan semoga kamu tidak cepat pikunJ


Penyusun :
Audi Salma
Intan Syiffa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar